Sudah Siapkah Kita ?



Kalau untuk berlibur saja kita mau mempersiapkan segala perlengkapan untuk liburan,
Kalau untuk menyelenggarakan sebuah event saja kita mau repot-repot mempersiapkan agenda acara detail,
Lalu apakah kita sudah mempersiapkan segala sesuatunya untuk hidup kita sendiri ?
Hidup yang berarti adalah ketika kita hidup dengan tujuan dan apa yang kita lakukan tiap harinya semakin mendekatkan kita pada tujuan awal kita. Akan tetapi untuk mencapai tujuan, seseorang membutuhkan sebuah persiapan yang matang untuk meraihnya. Terkadang rutinitas harian seseorang yang sedemikian sibuknya, membuatnya menjadi lupa atau mungkin tidak sempat lagi menata hidupnya. Mulai tata kembali hidup kita untuk mencapai keseimbangan yang efektif.

John C Maxwell dalam bukunya Put Your Dream to Test mengatakan ada 6 persiapan yang dapat kita lakukan untuk menemukan dan meraih impian.
1. Mental Preparation
Bekali diri kita dengan ilmu, pengetahuan, inspirasi, dan motivasi yang membuat kita semakin bertumbuh setiap harinya. Baca dan terus pelajari bidang yang ingin Anda tekuni lebih dalam. Miliki sikap mental yang sehat.
2. Experiential Preparation
Terlibat dalam kegiatan yang terkait dengan passion Anda. Jika Anda ingin berhasil, komunitas dimana Anda bergabung dapat mempengaruhi perkembangan Anda.

3. Visual Preparation
Beberapa buku motivasi atau pakar mengajarkan kepada kita teknik visualisasi. Jika Anda punya goal, impian, letakkan dimana Anda sering melihatnya, sehingga Anda selalu diingatkan untuk meraih impian

4. Hero Preparation
Menarik untuk disimak biografi orang berhasil, dan mempelajari apa yang membuat mereka bisa berhasil. Tak hanya itu, dalam hidup yang merupakan proses pembelajaran tiada henti, memiliki seorang mentor dapat menjadi sarana untuk mengembangkan diri kita.

5. Physical Preparation
Kondisi fisik yang prima membantu seseorang untuk lebih aktif dan optimal dalam berkarya mengejar tujuannya. Poin ini yang terkadang dilupakan banyak orang. Makanan, minuman, olahraga, semuanya mampu memberi pengaruh kepada fisik seseorang. Hal kecil yang sering diabaikan

6. Spiritual Preparation
Persiapan diri tidak hanya secara horisontal dan selalu berpusat pada diri sendiri, tetapi unsur terakhir yang perlu diingat bagi setiap individu adalah persiapan secara vertikal yaitu hubungan pribadi dengan Sang Pencipta.

Sebuah liburan akan menjadi kurang sempurna, kalau persiapan kita kurang mantap
Sebuah event akan menjadi kacau, kalau panitia kurang mempersiapkan segala sesuatunya dengan baik
Sama halnya dengan hidup kita, jika Anda ingin meraih tujuan besar Anda, tentunya persiapan yang harus dilakukan seimbang dengan tujuan yang ingin diraih.

Sudah siapkah Anda untuk melompat lebih tinggi ?
Mari bersama kita persiapkan diri lebih baik dan efektif dari sebelumnya

Salam Pemenang,


 
Muk Kuang
People Development Trainer, Speaker
Book Author 'Think and Act like A Winner'
http://ignatiusmk.blogspot.com

No comments:

Post a Comment